Jumat, 15 November 2013

Vertikal cacat pada bagian atas (ada semacam garis)

Cacat vertikal : gambar melipat pada bagaian atas, atau muncul garis pada bagaian atas.


clip_image002


Bagian vertikal terdiri dari 2 bagian, yaitu :

  • IC Vertikal-out sebagai penguat achir sinyal vertical, seperti misalnya LA78040, LA7840, TDA8172.
  • Vertikal –osilator sebagai pembangkit sinyal vertikal. Merupakan bagian dari IC besar, seperti misalnya TA8690, LA76810A, TMPA8873
 
Vertikal cacat melipat pada bagian atas dapat disebabkan karena :
  • Paling sering diketemukan karena penguatan IC vertikal-out menurun sehingga bentuk sinyal vertikal gigi-gergaji yang di-inputkan ke kumparan def yoke cacat. Oleh karena itu biasanya jika vertikal-size dikecilkan maka cacat akan hilang.
  • Kerusakan pada bagian osilator-driver sebagai pembangkit sinyal gigi-gergaji, sehingga sinyal gigi-gergaji yang dihasilkan cacat.
 
Penguatan IC Vertikal-out menurun dapat disebabkan karena :
  • Paling sering diketemukan karena tegangan suply Vcc IC vertikal-out drops
  • IC Vertikal-out rusak
  • Tegangan input reference (non-inverting-input) drops, disebabkan ada Resistor yang nilainya molor
 
Tegangan suply vertikal untuk ukuran layar kecil umumnya sekitar 24 ~ 26v. Sedangkan untuk ukuran besar dan slim sekitar 26 ~ 30v.
 
Tegangan suply IC vertikal-out drops dapat disebabkan karena :
  • Tegangan B+ drops sehingga semua tegangan keluaran dari flyback ikut pula drops., dengan meng-ajust VR B+ maka cacat akan secara perlahan akan pindah naik keatas…dan kemudian lenyap
  • Elko filter tegangan suply Vcc nilai menurun
  • Kadang sebuah resistor dipasang pada suply tegangan Vcc kemudian nilainya molor
  • Kadang sirkit aslinya menggunakan elko 1000uF, kemudian diganti nilai hanya 470uF
  • Pernah ganti flyback, dan tegangan dari tranfo flyback kurang. Untuk mengatasi hal ini maka untuk tegangan vertikal perlu ditambah/dibuatkan lilitan. Untuk menaikkan tegangan 1v dibutuhkan kurang lebih 1 atau 2 lilitan
 
Kerusakan bagian vertikal-osilator yang dapat menyebabkan cacat vertikal adalah :
  • Tegangan suply Vcc IC Vertikal-osilator drops.
  • IC Vertikal osilator rusak.
  • Ada kerusakan kapasitor/elko pada bagian ini.
 



ARTIKEL TERKAIT:

0 komentar:

Posting Komentar